Jumat, 22 Juni 2012

Hacking Hardware : Cara Melihat Info BIOS

Pada postingan yang sebelumnya, Belajar Komputer telah share tentang Apa itu BIOS? Bagi yang belum baca silahkan klik di sini. Kali ini saya akan berbagi cara untuk melihat informasi BIOS. Mungkin suatu saat hal ini bisa berguna bagi Anda untuk mengenal komputer Anda. Untuk mencari tahu informasi BIOS biasanya bisa Anda ketahui pada dashbook BIOS saat Anda pertama kali beli, tapi terkadang Anda bisa saja beli BIOS bekas yang tentu tidak lengkap dengan dashbooknya.

Apabila Anda ingin mengetahui informasi BIOS yang sedang terpasang pada komputer, Anda bisa melakukan hacking pada Registry Editor. Berikut ini langkah-langkah cara untuk melihat informasi BIOS :
  1. Buka Registry Editor Anda.
  2. Akses pada key HKEY_LOCAL_MACHINE\HARDWARE\DESCRIPTION\System
Setelah Anda mengakses key tersebut, maka akan ditampilkan pada jendela Registry beberapa value dan di situlah letak informasi BIOS yang terpasang pada komputer Anda. Informasi yang bisa Anda ketahui antara lain :
  • System BIOS date : informasi tentang tanggal sistem BIOS tersebut di buat
  • System BIOS Version : informasi tentang versi BIOS
  • Video BIOS Date : informasi tentang video BIOS di buat
  • Video BIOS Version : informasi tentang versi video BIOS
NOTE :Sebaiknya value yang terdapat di dalamnya tidak Anda ubah, karena bila Anda belum mengerti benar tentang BIOS hal itu bisa menyebabkan eror pada sistem komputer Anda.

Demikian postingan Belajar Komputer kali. Silahkan tinggalkan komentar Anda atau penilaian Anda pada postingan ini. Dan terima kasih atas kunjungan Anda.

1 komentar:

  1. Bagus artikelnya.
    komen balik ya di http://googleexxx.blogspot.com
    bisa juga dengan perintah
    ----------
    echo off
    cls
    wmic bios >>res.txt
    wmic baseboard >>res2.txt

    BalasHapus